Lompat ke konten

Pemberdayaan PMI purna dan keluarga PMI dalam kegiatan TKM

Pemberdayaan purna PMI (Pekerja Migran Indonesia) dan keluarga PMI (Pekerja Migran Indonesia) dalam kegiatan TKM (Tenaga Kerja Mandiri) desmigratif Disnaker kabupaten Ponorogo yang dilaksanakan pada tanggal 13 sampai 17 Januari 2020 bertempat di balai desa Ngraket kec. Balong Kab. Ponorogo.

Desa Migran Produktif atau disingkat Desmigratif adalah terobosan program pemerintah dalam memfasilitasi desa-desa kantong pekerja migran dalam memberdayakan, meningkatkan perlindungan dan pelayanan terhadap pekerja migran, calon pekerja migran, juga keluarganya.

Peserta dalam program ini adalah para purna PMI (Pekerja Migran Indonesia) dan juga keluarga PMI (Pekerja Migran Indonesia) yang berjumlah 20 orang. dengan adanya program ini diharapkan purna PMI (Pekerja Migran Indonesia) atau keluarga PMI (Pekerja Migran Indonesia) mempunyai ketrampilan sehinnga dapat meningkatkan kesejahteraan keluarganya dan nantinya bisa berkarya di dearahnya sendiri tidak kembali bekerja keluar negeri.

Program ini diadakan oleh pihak desa menindaklanjuti kegiatan TKM (Tenaga Kerja Mandiri) desmigratif Disnaker kab. Ponorogo dengan diaadakannya khursus ketrampilan menjahit.