Lompat ke konten

Orientasi Pra Pemberangkatan Pekerja Migran Indonesia

Dimulai pada bulan April 2019 Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP) Pegawai Migran Indonesia (PMI), merupakan kegiatan rutin mingguan yang di lakukan setiap hari Rabu bertempat di Dinas Tenaga Kerja Kab. Ponorogo, Jl. Budi Utomo No. 12 Ponorogo

Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP) Pegawai Migran Indonesia (PMI) ini bertujuan sebagai bahan pembekalan Pegawai Migran Indonesia (PMI) sebelum berangkat ke negara tujuan tempat bekerja agar nantinya para Pegawai Migran Indonesia (PMI) bisa bekerja dengan baik

Waktu Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP) berlangsung 10 jam pelajaran, dalam 1 pelajaran waktunya 45 menit, materi yang diajarkan diantaranya adalah Perjanjian Kerja, Peraturan Perundang-undangan Luar Negeri, Adat Istiadat, Mental Kepribadian, Hal-hal lain yang perlu dihindari (seperti Narkoba, HIV/AIDS, Perdagangan Manusia , dll). Pemateri untuk saat ini adalah hanya dari team BNP2TKI ( Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia ) dan Dinas Tenaga Kerja, namun untuk kedepanya di harapkan dari jajaran Kepolisian, dari Kementerian Agama dan dari Dinas-dinas lain yang terkait untuk bisa memberikan materi.